Rabu, 13 Mei 2009

Free Ebook Supernova Akar

Free Ebook Supernova Akar. Pada awalnya aku memandang sebelah mata novel ini ketika membacanya dari awal dikarenakan penggunaan kata cuap-cuap dan guyonan kambing ketek empat yang basi plus penggambaran tokoh utama BODHI diawal cerita dengan street language yang membosankan. Dan aku sempat mengatakan, “Wah, novel Bodhong nih !”
Tapi, ketika aku membuat Ebook ini, aku mulai menemukan sisi menarik dari novel ini di tengah cerita. Petualangan BODHI (namanya berasal dari nama pohon Bodhi) si manusia mutant di Negara-negara Asia Tenggara penuh nuansa yang unik dan penuh perjuangan, membuat aku berangan-angan bagaimana rasanya menjadi Bodhi. Dan jika aku punya Tato, maka aku ingin seperti Tatonya Abarai Renji (Bleach Manga)

Kening Bodhi berkerut, agak ragu. Telunjuknya mengambang di tombol kiri mouse. Ia membaca sekali lagi. Kata 'akar' sekonyong-konyong menghubungkan memorinya dengan seorang sahabat, kakak, guru. Yang dirindukannya setiap detik selama lima tahun terakhir, yang abu tubuhnya ia semayamkan di sisi satu-satunya ayah yang ia tahu. Berdua mereka bergantung di lehernya. Telunjuk Bodhi pun mendarat di atas mouse. File membuka:

Untuk: Akar.

Di mana pun kamu berada.

Lama tidak bertemu bukan berarti saya lupa. Berjalan 2500 tahun bukan sebentar, saya harap kamu mengerti. Asko sangat dingin dan tempat ini sangat asing. Padahal ini tempat kita biasa belajar tapi sudah tidak sama, ya?

Akar, matahari kelima akan terbenam tidak lama lagi. Saya ingin optimis tapi sulit. Mereka masih mengira mereka terpisah. Saya cemas matahari tenggelam sebelum semua frekuensi lepas landas. Tapi mereka seperti bertahan Sengaja bertahan.

Jangan takut, Akar. Kebenaran yang tak bernama tak pernah terputus. Datang sebelum waktu. Hadir sebelum ruang. Kamu selalu bercermin. Poros keempat yang tidak terlihat, jangan lupa itu.

Salam saya untuk tiga teman kamu. Petir harus dibuat lebih percaya diri.

Selamat menjadi: S


Free Ebook ini berformat PDF dengan size 1338 KB dan silahkan di download dengan klik link dibawah ini

Download Ebook Supernova Akar



7 comments:

  1. Tu kan bgus... Tdk akn pernah bs dtbak endingnya ;-)
    Gak skalian Petir? Bgus jg kug =D promosi2

    BalasHapus
  2. wahhh dah lama gue gak posting sobat....

    kira2 87 hari, tepatnya 87 hari, 2 jam, 14 menit.....hehehehe

    maw posting apa yahhhh


    si puput dari goa batu

    BalasHapus
  3. gaya lu ah put....
    memang benar2 manusia gua =D

    BalasHapus
  4. dah jarang baca novel nih, sibuk cari duit hehehee

    BalasHapus
  5. Hwahahaha. Cari duit seh cari duit. Tapi jgn pi2s di sembarang tempat, slamet =D

    BalasHapus
  6. Lumayan bagus teh,
    ntar tak posting yg petir

    ngomong2 soal puput, aku jadi ingat dirikyu yg menjadi manusia Purba Microsoft ! kelimpungan ketika modem rusak hahaha...

    ayo put udah 87 Taon u kagak posting, selak jenggoten hahaha...

    BalasHapus
  7. jfk, ada ebook supernova yang pertama ga?
    yang ksatria hujan putri apa yaa gw jd lupa malah, jeng tea tau tuh tar tny dia deh.
    oia, lagu john mayer nya bagus juga...(raikka)

    BalasHapus